Sejumlah besar pasir kuarsa (juga dikenal sebagai pasir silika) digunakan dalam pembuatan gelas dan keramik dan untuk cetakan dalam pengecoran logam. Kuarsa cenderung banyak terkonsentrasi di batupasir dan batuan detrital lainnya. Pada batuan sedimen, kuarsa sekunder sering berfungsi sebagai semen yang mengikat butiran detrital.